lumpia pisang dan dadar pisang saus keju

1. Lumpia Pisang Karamel

Bahan :

  • Pisang raja tua 6 buah, dikupas dan dibelah dua memanjang
  • Kulit lumpia 12 lembar, siap beli
  • Keju parut secukupnya
  • Tepung terigu 1 sdm, dilarutkan dengan sedikit air untuk merekatkan kulit lumpia
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya

Untuk Karamel :
  • Gula pasir halus 200 gram
  • Air 2 sdm
  • Pada pembuatan gula karamel, bisa ditambahkan 1/3 sdt kayu manis bubuk untuk menambah aroma   karamel

Cara Membuat :
  • Siapkan satu lembar kulit lumpia, letakkan irisan pisang, diberi satu sendok teh keju parut, kemudian gulung hingga padat. Rekatkan ujungnya dengan larutan tepung terigu
  • Panaskan minyak di atas api sedang, goreng lumpia pisang hingga kuning kecoklatan dan matang. Angkat dan tiriskan
  • Karamel: letakkan gula dalam wajan antilengket. Masak di atas api kecil hingga semua gula larut. Tambahkan air, goyang-goyang wajan hingga gula tercampur rata dan menjadi karamel. Matikan apinya
  • Olesi lumpia pisang dengan gula karamel yang masih panas, hidangkan.

2. Dadar Pisang Saus Keju

Bahan :
  • Tepung terigu 150 gram, diayak
  • Gula pasir halus 50 gram
  • Garam halus secukupnya
  • Mentega 2 sdm, dicairkan
  • Kuning telur 2 buah, dikocok sebentar
  • Susu cair 300 cc
  • Mentega secukupnya, untuk mengoles
  • Pisang raja tua 1/2 sisir, dikupas
  • Selai stroberi secukupnya
  • Keju parut secukupnya

Untuk Saus Keju :
  • Mentega 1 sdm
  • Tepung terigu 1 sdm
  • Susu cair 250 cc
  • Keju parut 75 gram
  • Sirup stroberi secukupnya

Cara Membuat :
  • Dadar: campur tepung terigu, gula pasir halus, dan garam, aduk rata. Tambahkan telur, aduk rata. Tuangkan susu cair sambil diaduk-aduk hingga tercampur rata. Tambahkan mentega cair, aduk hingga tercampur rata. Biarkan adonan selama 30 menit
  • Panaskan pan atau wajan dadar antilengket yang bergaris tengah 18 cm di atas api kecil. Olesi tipis mentega. Tuangkan dua sendok sayur adonan tepung, ratakan hingga menjadi dadar tipis. Setelah matang, angkat. Kerjakan hingga adonan habis, sisihkan
  • Ambil selembar dadar, olesi dengan selai stroberi, tambahkan sepotong pisang, taburi dengan keju parut, kemudian gulung. Kerjakan hingga dadar habis. Letakkan dadar isi di atas pinggan tahan panas, sisihkan
  • Saus Keju: panaskan mentega di atas api kecil, kemudian masukkan tepung terigu, aduk-aduk sambil dituangi susu cair hingga tercampur rata dan menjadi adonan lembut. Masukan keju parut, aduk hingga tercampur rata, angkat
  • Tuang saus keju di atas dadar pisang, kemudian panggang dalam oven selama 10 menit. Angkat dan hidangkan selagi panas.